Yang sudah cukup pengalaman melanglangbuana memainkan berbagai eroge pasti setidaknya kenal dengan seri Rance. Di generasi kita mungkin yang paling dikenal adalah Sengoku Rance. Salah satu seri eroge terpanjang yang masih hidup di Jepang hingga sekarang ini akhirnya akan mendapat adaptasi anime.

Yang akan dibuat menjadi anime adalah Rance 01, remake dari game Rance orisinil Hikari wo Motomete. Sang tokoh utama bernama Rance dengan gigi hiu-nya yang khas dan nafsunya yang besar bersama dengan budaknya, Sil ditugaskan mencari Hikari, gadis yang diculik.
Direktur dari Strange+ dan beberapa anime lainnya, Takashi Nishikawa akan mengerjakan anime ini di Studio Seven. Produsernya, Taku Horie mengumumkan bahwa mereka sedang merekrut staff lainnya.
Rance sudah pernah mendapat adaptasi anime dewasa berjudul Rance: Sabaku no Guardian. Belum ada info lain selain beberapa cuplikan storyboard yang terlihat;




Sumber: ANN
Comments