Dalam Dengeki Bunko Fall Festival 2015, Bandai Namco mengungkapkan bahwa mereka berkolaborasi dengan Sony Computer Entertainment untuk menghadirkan PlayStation 4 dengan tema Sword Art Online. Konsol dengan tema khusus ini disiapkan untuk merayakan rilisnya “Sword Art Online: Game Director’s Edition” yang berisikan Sword Art Online Re: Hollow Fragment dan Sword Art Online: Lost Song.



PlayStation 4 bertemakan Sword Art Online ini akan dirilis di Jepang pada tanggal 19 November 2015, bersamaan dengan rilisnya Sword Art Online: Game Director’s Edition. Kalian bisa mendapatkan bundel ini dengan harga 42.980 yen (sekitar 5,3 juta rupiah). Tentunya bundel ini sudah dilengkapi dengan game-nya.

Sony menyiapkan dua pilihan warna yaitu Jet Black dan Glacier White. Pre-order akan dibuka mulai hari ini, 5 Oktober 2015 pada pukul 09:00 WIB. Kalian bisa memesannya di Sony Store Jepang.
Sumber: Siliconera
Comments